Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

Mengenal Mesin Continuous Sealer

Posted Date, 8 November 2022

Editor: Ipin

Penulis: Erik Wijaya

Mengenal Mesin Continuous Sealer

Mengenal Mesin Continuous Sealer - Alat pengemas atau Mesin Sealing sudah menjadi bagian penting dalam dunia industri utamanya untuk pengemasan produk. Continuous Sealer salah satu dari jenis mesin pengemas yang menjadi pilihan para pelaku bisnis juga memiliki peran penting dalam industri pengemasan. Oleh karena itu, Dalam artikel ini kita akan bahas mengapa para pelaku bisnis memilih Continuous Sealer dan apa keuntungan dari penggunaan Continuous Sealer?

Continuous Sealer sering digunakan atau diperuntukan guna mengemas plastik semi otomatis, mesin ini banyak digunakan di industri pengemasan makanan, obat-obatan, Pestisida, Kosmetik, Pelumas dan Industri lainnya. sebagai alat atau mesin untuk menutup atau menyegel kemasan pada plastik dan aluminium foil. Sehingga Continuous Sealer bisa juga disebut sebagai mesin segel semi otomatis yang dapat digunakan untuk menyegel hampir semua jenis barang baik dalam bentuk powder, Granule, ataupun liquid dengan membutuhkan sedikit saja tenaga operator.

Keunggulan dari Mesin Continuous Sealer adalah bisa mengemas dalam jumlah besar, Efisien dan menguntungkan, hasil penyegelan rapih dan padat dengan struktur pengemasan yang sederhana namun menjaga keamanan produk lebih baik. Teknologi yang digunakan canggih sehingga mudah dioperasikan dan dirawat serta penggunaan daya yang rendah menjadikan mesin continuous sealer ideal untuk digunakan oleh para pelaku bisnis.

Terdapat 2 jenis mesin Continuous Sealer dipasaran :

Vertical Sealer (kemasan disegel dalam posisi berdiri)
Biasa digunakan untuk mengemas produk-produk dalam bentuk cairan atau bubuk seperti tepung, Bubuk Kopi, Minyak, Susu, Saus, dll. Vertical Sealer lebih cocok untuk produk-produk kemasan yang didesain dapat berdiri tegak pada saat penyegelan agar tidak mudah tumpah atau berantakan saat dikemas.

Horizontal Sealer (kemasan disegel dalam posisi tidur)
Biasa digunakan untuk mengemas produk-produk yang tidak perlu diposisikan tegak saat penyegelan dikarenakan produk tidak mudah tumpah, Produk-produk yang bersifat padat dan kering sangat cocok untuk dikemas dengan menggunakan jenis mesin horizontal.

Baca Juga:
CARA KERJA MESIN CONTINUOUS SEALER?

Perlu Diketahui mesin Continuous Sealer mampu melakukan penyegelan dengan tingkat kerapatan yang sangat baik dan dapat mengemas produk dalam jumlah yang banyak dalam waktu singkat. Tentunya hasil tersebut dapat maksimal dengan cara penggunaan yang tepat, dan proses bagaimana cara kerjanya dapat kita simak urutanya sebagai berikut :
  1. Pastikan semua tombol pada mesin berada pada posisi OFF.
  2. Periksa kabel power dalam keadaan baik. Lalu colok kebel mesin dan hubungkan dengan saklar listrik. Setelah itu anda bisa menarik tuas MCB ke posisi On.
  3. Hidupkan semua tombol yang ada di mesin pengemas kecuali Tombol emergency dan Atur tingkat kecepatan konveyor pada perangkat.
  4. Nyalakan dynamo belt, lalu atur speed level atau tingkat kecepatan conveyor sesuai kebutuhan Anda.
  5. Atur panas pada tombol suhu, sesuaikan dengan tebal dan tipisnya plastik yang digunakan untuk pengemasan. Agar lebih maksimal tingkat panas harus disesuaikan juga dengan kecepatan konveyor. Contoh untuk aluminium dan plastik vacuum biasa di set 150 derajat celcius. Selanjutnya, sesuaikan juga antara suhu dengan kecepatan conveyor. Tujuannya agar hasil akhir pas dengan keinginan.
  6. Jika diperlukan, Anda bisa menyalakan kompresor.
  7. Tunggu sejenak sampai suhu yang diinginkan tercapai, tandanya lampu indikator pada perangkat berwarna hijau. Hal ini menandakan bahwa suhu panas yang dihasilkan sudah mencapai temperatur yang diinginkan.
  8. Proses pengemasan plastik siap untuk dilakukan.
  9. Siapkan plastik yang akan disegel.
  10. Masukkan ujung plastik pada bagian sealing mesin selama beberapa detik sampai proses pengemasan selesai.
  11. Tarik keluar plastik. Produk Anda sudah terkemas dengan rapat dan kuat. Siap untuk dipasarkan.
  12. Setelah mencapai 4 jam masa operasi perangkat harus diistirahatkan selama kurang lebih 30 – 60 menit. Setelah itu mesin bisa digunakan kembali.
Demikian ulasan untuk mengetahui mesin continuous sealer pada bisnis Anda, semoga bermanfaat.